Siapa itu fluxcup? emang terkenal ya? yaaa.... Memang tidak ada hubungannya dengan musik, tapi saya tidak tahan ingin membuat post tentang dia, dijamin seru deh. Fluxcup adalah salah satu dari sekian youtubers yang ga kalah terkenal di Indonesia, nah sebelum membahas tentang dia coba test dulu deh kenapa dia terkenal.
Naah sudah tau kan kenapa fluxcup terkenal?. Awal terkenalnya fluxcup tuh karena waktu jamannya arya wiguna banyak baget yang ngeparodiin, cluxcup juga ikut kesiram tenarnya youtube ternyata, semenjak itulah fluxcup terkenal di dunia maya nan fana ini. Setelah melihat video video dari fluxcup, memang ada beberapa yang ga begitu jelas, tapi ada beberapa yang benar benar kocak, benar benar membuat saya terbahak bahak, mengocok perut saya,mengocok hidup saya (wew lebay), karena gaya humornya lucu, saya baru pertama kali melihat gaya humor yang seperti itu di Indonesia.
Setelah nonton semua video fluxcup, terlintas dipikiran saya, siapa ya fluxcup itu? pasti orangnya lucu, pasti orangnya culun, aneh aneh gitu, tetapi setelah saya menelusuri lewat artikel artikel, WAH saya terjekut (terkejut) ternyata fluxcup itu adalah orang yang tidak seperti saya bayangkan, dan prestasinya didunia seni pun rupanya hebat, benar benar diluar dugaan saya.
fluxcup 1 (Youtube)
Jreeeng jreeeng, beginilah rupanya ternyata, lho ko ga sesuai imajinasi saya ya? saya kirain orangnya polos, rambutnya pakai minyak sayur kaya si cecep, rupanya orangnya keren juga ya (saya masih suka cowo).
fluxcup2 (Vimeo)
Orang yang biasa dipanggil ucup ini ternyata nama aslinya adalah Yusuf Ismail, lahir di Bogor pada tahun 1982, lulusan Fakultas Seni Rupa Institut Teknologi Bandung, keren kan?
fluxcup 3 (Wordpress)
Bukan hanya itu saja kehebatan dia, ternyata si Yusuf atau ucup ini pernah ikut andil dalam pembuatan video mapping di Museum Fatahilah Jakarta dan di Gedung Sate Bandung, tidak habis dari situ ternyata si ucup ini pernah juara pertama di Bandung Contemporary Art Award (BaCAA) yang ke 2 dengan karyanya yang berjudul eat like andy.
Winner BaCAA ke 2 (Wordpress)
Yusuf dengan videonya yang berdurasi selama empat menit (seperti gambar diatas) adalah video tentang seseorang (kiri) yang sedang memakan hamburger dengan mengikuti gaya Andy Warhol (kanan) salah satu tokoh seni dari Amerika Serikat, dan pada akhir video Yusuf mengucapkan "I just eat like andy." Okee saya sempat bingung ini videonya tentang apa, tetapi setelah saya melihat artikel tentang dia, saya baru tahu bahwa video itu berupa kritik terhadap seni kontemporer dengan metode pengadopsian bahkan sampai meniru seni tersebut, dan hukum hak cipta dalam dunia digital sekarang ini semakin rancu dan semakin kabur, wah sentilan banget tuh buat dunia internet jaman sekarang.
Begitulah penjelasan saya mengenai si fluxcup ini, sebelum ditutup, kita lihat lagi ya video fluxcup yang lainnya.
0 comments:
Post a Comment